Bantu Keluarga Almarhum Darsono, Lurah Cipinang Besar Selatan: Hanya Ingin Profesional

NASIONAL153 Dilihat

Jakarta – Dwi Sugiarti selaku Lurah di Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, membantu menjembatani persoalan Almarhum Darsono salah satu petugas Penanganan Prasarana & Sarana Umum (PPSU) Kelurahan yang meninggal dua bulan lalu.

Dirinya mengatakan dihadapan Awak Media didalam ruang kerjanya Kantor Kelurahan Cipinang Besar Selatan 06 April 2022 bahwa ia menjabat Lurah dan secara prinsip harus turun membantu, melihat, mengawasi semua lingkup.

” Saya Dewi Sugiarti selaku Lurah, harus melihat kelapangan baik itu secara objek juga subjek. Jangan sampai saya menjadi Lurah yang hanya asal duduk manis diruangan serta main tanda tangan tanpa memeriksa/mengkoreksi sebelumnya demi menghindari kesalahan maupun kecurangan yang mengakibatkan kerugian,” ujarnya.

Menurutnya, seperti apa yang sebelumnya ditanyakan terkait membantu menjembatani itu sudah menjadi kewajiban bersama sebagai sesama umat.

“Jangan melihat dia siapa, dia apa, (Status). Jadi benar memang ada salah satu petugas PPSU kami yang meninggal namun meninggalkan persoalan yang cukup mengejutkan,” tuturnya.

Terkait hutang piutang Almarhum, Dewi pun membantunya dalam menyelesaikan apa yang menjadi beban selama ini yang pernah almarhum meminta menjadi jembatan dalam persoalannya.

“Yang menjadi menambah rasa kesedihan disaat dirinya (almarhum) sebelum meninggal telah bercerita banyak terkait keluh kesahnya, sampai-sampai meminta tolong secara pribadi agar saya dapat mengabulkan permintaannya untuk menjadi jembatan yang dapat membantu persoalannya agar nanti anak anak nya tidak menjadi beban dikejar kejar persoalan hutang piutang,” ujar Lurah.

Disaat para awak media meminta Lurah Cipinang Besar, agar dapat menghadirkan istri dari almarhum Darsono ke kantor kelurahan guna mendapatkan keterangan yang sesuai fakta.

Akhirnya Lurah pun mendatangkan Istri almarhum Mulsikhatul Umamiyarsih berserta anak-anaknya ke Kantor Kelurahan Cipinang.

Dirinya menjelaskan, bahwa pada saat itu petugas korlap dari Kelurahan Cipinang Besar Selatan bernama Dede datang dengan dimintanya nomer rekening ATM besrta buku tabungan yang nantinya akan diajukan bantuan Jaminan Kematian (JKM) dari BPJS Ketenagakerjaan.

” Uang itu cair sebesar Rp 42 juta, itu atas seizin dari kami istri juga anak selaku ahli waris dan uangnya dipakai untuk membayar hutang-hutang kami,” papar Mulsikhatul Umamiyarsih istri almarhum Darsono.

Mulsikhatul juga mengucapkan terimakasih kepada pihak Kelurahan Cipinang Besar Selatan yang telah membantu mengatasi permasalahan yang ada di dalam keluarganya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Lurah beserta semua pihak Kelurahan, yang telah membantu dengan ikhlas dan sampai memberikan pekerjaan kepada anak kami paling besar sebagai petugas PPSU di Kelurahan,” ucapnya.

Lurah Cipinang Besar Selatan, Dwi Sugiarti membenarkan, bahwa dirinya menyuruh Dede untuk menyimpan buku rekening dan kartu ATM milik istri Almarhum Darsono.

Namun semua itu bukan tanpa alasan atau disengaja, tetapi karena adanya amanah yang diberikan Almarhum kepadanya.

“Bagaimana pun ini merupakan bentuk tangung jawab moral secara pribadi, sebagai pimpinan di lingkup Kelurahan Cipinang Besar Selatan untuk dapat menjadi pimpinan yang amanah, menjadi keseimbangan semua sisi baik Pelayanan, Penghormatan, Kemanusiaan dan sebagainya tentunya yang positif,” tutur Dewi.

“Ini semua yang terjadi tidaklah terduga atau dibuat-buat, tetapi memang suatu amanah berikut rasa kemanusiaan saya sebagai sesama umat mahluk hidup untuk dapat berbuat baik tanpa pamrih

Juga sebelum mengambil tindakan saya juga turut bermusyawarah menanyakan terlebih dahulu dengan pihak keluarga Almarhum Darsono agar dikemudian hari tidak adanya kesalahpahaman maupun kerugian baik dikeluarga almarhum juga kami pihak Kelurahan

Alhasil pihak keluarga dengan terharu memberikan kepercayaan kepada pihak Kelurahan untuk membantu tanpa adanya tekanan, paksaan maupun intervensi tapi semua atas kesepakatan musyawarah mufakat

Maka dari itu kepada semua yang hadir kawan kawan saya para awak media, hari ini 06 April 2022 dikantor Kelurahan Cipinang Besar Selatan ini saya sangat berterima kasih atas kunjungan juga perhatiannya mohon kepada kawan-kawan saya agar terus menjadi garda depan dalam pemberitaan yang baik, sehat tentunya profesional secara berimbang tanpa HOAX,” ujar Dwi Sugiarti Lurah Cipinang Besar Selatan.

Penulis : Zakaria

Komentar